Monday, November 17, 2008

Penyakit HAti

Spesifikasi Buku

Penerbit : Remaja Rosdakarya
Pengarang : Uwes Al-Qorni
Tebal : 247 Hal
Tahun : 2001
Harga : Rp. 15.000
Tgl Beli : kamis, April 5, 2001


Tema buku ini pas banget bagi yang ingin mengetahui seperti apa PENYAKIT HATI itu; dipaparkan sebanyak 60 ciri penyakit hati secara deskriptif juga dibahas bagaimana mendiagnosa berbagai penyebabnya, dan formulasi penyembuhannya.

Imam Ali bin Ai Thali pernah berkata, “Tubuh kita ini selalu melewati 6 keadaan, yaitu SEHAT, SAKIT, MATI, HIDUP, TIDUR, dan BANGUN. Begitu pula ruh (HATI).

  • Hidupnya HATI adalah berkat bertambahnya ilmu, dan

  • Matinya HATI adalah akibat tidak adanya ilmu.

  • Sehatnya HATI adalah berkat keyakinan,

  • Sakitnya HATI dikarenakan keragu-raguan,

  • Tidurnya HATI dikarenakan kelalaian, dan

  • Bangunnya HATI berasal dari dzikir yang dilakukan.

Dengan membaca buku ini supaya kita meraih hati yang tentram (qalbun salim).

No comments: